Friday 30 October 2015

dare2learnenglish: Sharing/Berbagi tentang Kata Benda yang tidak dapat dihitung (Uncountable Noun) dalam Tata Bahasa Inggris

Selamat berjumpa kembali sahabat dare2learnenglish sekalian,
Apa kabar? Semoga tetap semangat belajar bahasa Inggris di sini.
Seperti yang sudah saya share/bagi tentang kata benda (noun) dalam tata bahasa Inggris dalam post terdahulu bahwa kata benda (noun) dalam tata bahasa Inggris terbagi menjadi dua yaitu kata benda yang dapat dihitung (countable noun) dan kata benda yang tidak dapat dihitung (uncountable noun). Setelah sebelumnya sudah saya share/bagi tentang kata benda yang dapat dihitung (countable noun) dalam tata bahasa Inggris, kali ini saya akan mencoba sharing/berbagi tentang kata benda yang tidak dapat dihitung (Uncountable Noun) dalam tata bahasa Inggris.
Kata benda yang tidak dapat dihitung (uncountable noun) dalam tata bahasa Inggris memiliki ciri sebagi berikut:
- bendanya tidak dapat dihitung
- tidak memiliki bentuk tunggal (singular) dan dianggap jamak (plural)
- kata benda yang termasuk uncountable noun:
water - air
oil - minyak
hair - rambut
wind - angin
dan lain-lain
- menggunakan adverb of quantity:
(+) much, some
(-) any, much, some
(?) any much, some
Contoh kalimatnya adalah sebagai berikut:
(+) Ahmad needs some water. / Ahmad needs much water.
(-) Ahmad does not need any water. / Ahmad does not need much water. / Ahmad does not need some water.
(?) Does Ahmad need any water?/ Does Ahmad need much water?/ Does Ahmad need some water?
Yes, he does. / No, he does not.
Bagaimana? mudah bukan?
Selamat mencoba...Semoga bermanfaat...
Salam dare2learnenglish....
Do you dare to learn English? YES, I DO.